Antaradesa.com Jenderal Listyo Sigit Prabowo Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) merotasi sejumlah jabatan perwira tinggi institusi Polri.

Diketahui Ada tujuh Kapolda yang dirotasi jajaran petinggi petinggi Polri yang tersebar diberbagai Provinsi di Indonesia.

Beredar Dalam surat telegram Nomor:ST/713/III/KEP./2023, Kapolda Jawa Barat (Jabar) akan dipimpin Irjen Akhmad Wiyagus, menggantikan Irjen Suntana yang telah purnatugas.

Sementara Posisi Helmy Santika di Kapolda Gorontalo akan digantikan Irjen Angesta Romano Yoyol

Dan posisi Kapolda Lampung yang sebelumnya dijabat Akhmad Wiyagus akan diemban Irjen Helmy Santika.

Lalu Kapolda Kalimantan Barat akan dijabat Brigjen Pipit Rismanto ke depannya.

Sedangkan Kapolda Sulteng nantinya akan dijabat Agus Nugroho, menggantikan Irjen Rudy Sufahriadi yang masuk masa pensiun.

Helmy Santika ternyata Lulusan Akpol 1993, berpengalaman dalam bidang reserse pernah menjabat Kapolres Lampung Utara (Lampura) pada 2013 – 2014. berdasarkan surat Telegram Kapolri akan jadi Kapolda Lampung.

Diketahui Helmy Santika kelahiran 20 Desember 1971 adalah perwira tinggi Polri yang sejak 20 Juni 2022 menjabat sebagai Kapolda Gorontalo.

By admin

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *